Nias – fokuslensa.com – KPUD Nias gelar debat publik pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Nias dalam pemilihan serentak tahun 2024 dengan “Tema Pelayanan Publik dan Kesejahteraan Masyarakat”, Sabtu (02/11/2024)
Ketua KPUD Nias, Elisati Zandroto mengatakan debat ini merupakan sarana bagi pasangan calon bupati dan wakil bupati ini untuk menyampaikan kepada masyakarat luas visi dan misi, ide dan gagasan secara khusus tema pelayanan publik dan kesejahteraan masyarakat.
Pada sesi pertama Paslon nomor urut satu Yaatulo Gulo-Arota Lase mengatakan bahwa Visi Paslon satu yaitu Kabupaten Nias Maju Berkelanjutan dengan misi yakni : Desa Terakses Ibu Kota Terbangun, Pendindikan Kesehatan Beranjak dan Petani, Nelayan, Peternak, UMKM beranjak.
Sementara itu, Paslon nomor urut dua Alinuru Laoli-Faozanolo Zai meminta maaf kepada masyarakat karena terjadi kesalahan input pada Visi dan Misinya pada Silon KPUD Nias oleh tenaga admin paslon nomor urut dua, ucapnya. (DG)