Tangerang – Fokuslensa.com – Dalam rangka memutus mata rantai penyebaran Corona Virus Disease 2019 (Covid-19), Pengurus Cabang Nahdlatul ‘Ulama (PCNU) Kota Tangerang melalui Satuan Tugas Covid-19 PCNU Kota Tangerang membagikan masker dan Hand Sanitizer ke pengguna jalan yang melintas di jalan Gatot Subroto depan Pondok Pesantren Roudlotussalam, Cimone Kota Tangerang. Kamis, 23/04/2020.
Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 16.30 sampai pukul 17.15 WIB dan dihadiri langsung oleh Ketua Tanfidziyyah H. Dedi Mahfudin dan Rais Syuriah KH. Abdul Mu’thi (Kiai Utin) ini merupakan program Posko Terpadu NU Peduli.
Ketua Posko Hidayat menyampaikan bahwa Posko Terpadu NU Peduli masih membuka donasi bagi yang ingin menyalurkan kepeduliaan, semua hasil donasi akan langsung disalurkan melalui kegiatan dan memberikannya ke warga yang terpapar Positif secara langsung.
“Kita juga masih terus membuka donasi dengan penyaluran seperti kegiatan tadi, atau langsung ke PDP, dan untuk kegiatan yang lain kita masih kondisikan melihat situasi dan kondisi yang ada. Apabila ada warga yang terdapat PDP, kita akan alokasikan bantuan walaupun tidak banyak, mudah-mudahan ada sedikit membantu”. Paparnya.
Ia pun berkeyakinan dan berharap, bahwa dengan kegiatan seperti ini wabah akan segera berakhir dan berlalu.“Mata rantai Covid-19 putus”, tutupnya.
Tak hanya Badan Otonom (Banom) Keluarga Besar NU yang tergabung dalam Satgas Covid-19, kegiatan ini pun turut menarik simpatik kalangan mahasiswa, Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Tangerang, dan Mahasiswa Pecinta Alam (MAPALA) Tangerang Raya misalnya, turut serta dalam kegiatan pembagian Masker dan Hand Sanitizer tersebut, sebanyak 32 lusin (384 buah) masker dan 100 Hand Sanitizer dibagikan ke pengguna jalan yang melintas. ( Red-FL)