Kabupaten Tangerang – Fokuslensa.com – Persoalan limbah yang tak ujung selesai antara pihak Ikatan Pemuda Kalanturan (IPK) dengan PT. Banten Timur lestari disebabkan adanya dugaan Kepala Desa Sentul, Kecamatan Balaraja, Kabupaten Tangerang bermain dengan dua kaki dengan mengedepankan kepentingan politik.
Saat di konfirmasi Nawawi Kepala Desa Sentul, Selasa (02/8) Mengatakan bahwa kontrak antara PT. Banten Timur lestari menunggu habis kontrak Ikatan pemuda Kelanturan (IPK) habis dengan PT. Fretrend.
“Kemarin baru selesai pak kontrak pengambilan limbah Ikatan Pemuda Kalanturan ( IPK ) dengan PT. Fretrend, Kami sedang buatkan kontrak dengan PT. Banten Timur lestari paling cepat 3 Hari dan paling lambat 1 Minggu per hari Selasa (02/8)”Ujarnya.
Sementara itu Tino pihak manajemen PT. Fretrend mengatakan Kami belum mengetahui habis nya kontrak IPK dengan perusahaan sebab belum ada laporan ke kami.
“Kami sudah mengetahui bahwa setelah kontrak IPK habis pengambilan limbah akan di ambil oleh PT. Banten Timur lestari, Kami akan kroscek Pak tentang habisnya kontrak IPK dengan perusahaan”Ungkapnya.
(Angga)