Bupati Nias Barat Kunjungi Kepulauan Hinako

Nias Barat – Fokuslensa.com – Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu mengunjungi Sekolah didaerah Kepulauan Hinako baik Tingkat SMP maupun SD untuk melihat langsung para Guru yang mengabdi serta untuk melihat secara langsung perkembangan Sekolah didaerah ini, Rabu (10/08/2022)

Kunjungan Bupati bersama bersama rombongan memberi semangat baru kepada Guru agar tetap gigih mengajar, meski masih ada keterbatasan.

“Kunjungan ini sebagai bentuk kepeduliannya dibidang pendidikan karena sekolah merupakan pondasi yang harus dipersiapkan sebaik-baiknya untuk masa mendatang.

Dan sekaligus untuk melihat perkembangan sekolah, sistem pendidikan, kedisiplinan siswa-siswi maupun para Guru.

Dalam kesempatan kunjungan tersebut Bupati menyempatkan diri untuk berbincang-bincang dengan sejumlah Guru maupun siswa dan membuka ruang kepada para Kepala Sekolah dan Guru untuk menyampaikan keluhan dan masukan demi meningkatkan mutu kualitas Sekolah.

Berapa para Kepala Sekolah SD, maupun SMP menyampaikan beberapa keluhan dan kebutuhan Sekolah yang perlu dibenahi antara lain tambahan gedung Sekolah,(Rehapan) Sumber air, gedung Laboratorium, WC sekolah dan beberapa lainya.

Saat itu juga Bupati merespon langsung beberapa keluhan kebutuhan, kekurangan sekolah menyampaikan bahwa tahun depan 2023 kita upayakan melakukan perbaikan sekolah baik SMP maupun SD,
Semangat buat kalian Guru berilah yang terbaik, kedatangan saya disini sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat kepulauan.

“Lanjutnya,tetap gigih mengajar terus bangkitkan potensi yang ada dalam mendidik siswa-siswi”. Ucap Khenoki. (Denius)