Nias Barat – fokuslensa.com – Kondisi ruas jalan dari Banua Sibohou Kec. Botomuzoi Kabupaten Nias menuju Desa Lahagu Kabupaten Nias Barat rusak parah.
Banyak masyarakat dan pengguna yang melintasi jalan tersebut meresahkan karena banyak yang berlobang dan putus di beberapa titik ruas jalan.
Dengan kondisi jalan tersebut, Guru – guru dari SDN Taraha, SDN Hili Mbaruzo dan SMP Negeri 2 Mandehe Utara serta beberapa unsur dari Pemerintahan Desa Taraha turut melaksanakan gotong – royong menimbun beberapa titik jalan yang rusak berat.
Di sela – sela kegiatan tersebut, Kepala Sekolah SDN Hili Mbaruzo YN. Zai, S.Pd menyampaikan” kegiatan yang dilakukan oleh guru – guru dan unsur pemerintahan Desa Taraha ini, salah satu bentuk kepedulian terhadap masyarakat dan anak sekolah khususnya pengguna jalan tersebut, tuturnya kepada awak media saat di konfirmasi, Jumat (10/3/2023)
“Kegiatan ini di gerakkan dan di koodinir oleh Kasek SMP Negeri 2 Mandehe Utara dengan dasar keprihatinan dan murni suka rela tanpa ada pungutan atau tuntutan materi dari pihak lain” sambungnya
Hal senada juga, disampaikan oleh salah satu tokoh masyarakat “kegiatan gotong – royong ini merupakan tindakan yang terpuji dan di harapkan kepada pemerintah Kabupaten Nias dan Nias Barat untuk memberikan perhatian dan secepatnya membangun jalan tersebut demi kelancaran perekonomian masyarakat pada umumnya” tandasnya. (DG)