Purwakarta, -Fokuslensa.com – Pejabat desa kertajaya, kecamatan pasawahan, Yuyun latifah, SE ,resmi di lantik , Jum’at ( 16/11/2020).
Yuyun latifah,SE, staf kepegawaian kecamatan pasawahan itu di lantik langsung oleh kepala dinas pemberdayaan masyarakat dan desa (DPMD) purwakarta, Jaya pranolo,S, STP, M,SI.
Kadis (DPMD) Jaya pranolo,S, STP, M,SI, mengambil sumpah Yuyun latifah,SE, sebagai Pejabat kades kertajaya, penganti ( PAW) Engkos kosasih,SE, yang mengundurkan diri dari jabatanya.
Pelantikan dan pengambilan sumpah tersebut juga di saksikan oleh camat Drs, H T Hidayat, M,SI, anggota muspika kecamatan pasawahan dan undangan lainya.
Usai melantik, Kadis (DPMD) Jaya pranolo berharap kades (pjs) kertajaya bisa beradaptasi dan penyesuaian diri dengan sistem pengelolaan pemerintah desa yang saat ini tidak mudah.
Dan agar melakukan konsulidasi internal dengan jajaran perangkat dan badan permuyawaratan desa ( BPD ).
Guna melanjutkan tugas penyelenggaraan pemerintah pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat ” paparnya.
Tidak hanya itu , Kadis (DPMD) Jaya peranolo,S, STP, M,SI, menitipkan pesan kepada perangkat desa,seluruh ketua Rt,serta tokoh masyarakat yang hadir dalam pelantikan untuk bisa menjaga kondisivitas desa.
Ia meminta yang lalu biar berlalu, dan sudah selesai sekarang, ia hanya ingin desa kertajaya bisa menjadi desa yang lebih tenang, tidak selalu ramai seperti lalu dan sama- sama membangun desa.
Bila mana kades salah, silakan (BPD) menegur secara bermusyawarah, untuk menyelesaikan yang ada di internal jangan ada pihak ke 3 (tiga) yang turut terlibat di dalamnya. ” tegas Kadis.
Kadis (DPMD) juga meminta seluruh lapisan masyarakat dapat mendukung dan mengawal apapun dana desa yang kini sistem keuangan desa ( siskeudes ) sudah sangat terbuka dan transparan.
( Tedi Ronal )