RSUD dr. M. Thomsen Nias Laksanakan FKP Tentang Standar Pelayanan

Gunungsitoli – fokuslensa.com – “RSUD dr. M. Thomsen Nias menggelar Forum Konsultasi Publik (FKP) tentang standar Pelayanan, Jum’at (31/05/2024).

FKP tersebut tampak dihadiri oleh perwakilan dari pengguna layanan, akademisi, tokoh masyarakat, BJPS Gunungsitoli dan Kepala Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Nias.

Pada kesempatan tersebut, Direktur RSUD dr. M. Thomsen Nias, dr. Noferlina Zebua menyampaikan bahwa jumlah Bad hanya 349 buah, sementara yang kita layani adalah masyarakat se-Kepulauan Nias.

“Beban RSUD. dr. M. Thomsen Nias sangat besar, karena melayani masyarakat se-Kepulauan Nias”, ucapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana Kabupaten Nias, Rahmani Oktaviani Zandroto, SKM mengatakan bahwa pembiayaan operasional RSUD dr. M. Thomsen Nias terbebani di APBD Kabupaten Nias, tandasnya.

Sambungnya lagi, dokter spesialis di RSUD. dr. M. Thomsen Nias sangat terbatas, misalnya dokter spesialis paru, dokter spesialis mata, dokter spesialis THT, dokter patologi klinik, dokter spesialis jantung masing-masing hanya satu orang, jelas Rahmani. (DG)