Rutan Kelas I Tangerang : Laksanakan Skrining Kesehatan HIV dan TB bagi Warga Binaan

 

Tangerang – Media Fokuslensa.com – Rumah Tahanan (Rutan) Kelas I Tangerang mengadakan kegiatan skrining kesehatan untuk para warga binaan Skrining ini meliputi pemeriksaan HIV, Tuberkulosis (TB), dan Hepatitis, yang dilakukan sebagai bagian dari upaya pencegahan dan penanggulangan penyakit menular di dalam rutan, Selasa (27/8/2024)

Kegiatan ini melibatkan 550 warga binaan yang diperiksa kesehatannya secara menyeluruh. Dalam pelaksanaannya, Rutan Kelas I Tangerang bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang dan Puskesmas Jambe. Petugas kesehatan yang terlibat melakukan pemeriksaan yang komprehensif guna mendeteksi dini penyakit menular tersebut, sehingga langkah-langkah pencegahan dan penanganan bisa segera diambil jika ditemukan kasus positif.

Kepala Rutan Kelas I Tangerang, (Khairul Bahri Siregar) mengungkapkan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen pihaknya untuk menjaga kesehatan dan kesejahteraan warga binaan. “Dengan adanya skrining ini, kami berharap dapat meminimalisir penyebaran penyakit menular di dalam rutan dan memberikan penanganan yang tepat bagi mereka yang membutuhkan,” ujarnya.

Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang juga menyatakan pentingnya kolaborasi ini sebagai bagian dari program kesehatan masyarakat yang menyasar kelompok-kelompok rentan, termasuk warga binaan di rutan. Melalui pemeriksaan rutin dan pengawasan yang ketat, diharapkan angka penularan penyakit menular seperti HIV, TB, dan Hepatitis dapat ditekan.

Kegiatan skrining ini berlangsung lancar dan mendapat respon positif dari para warga binaan yang mengikuti pemeriksaan. Seluruh warga binaan yang terlibat dalam skrining juga diberikan edukasi mengenai pentingnya menjaga kesehatan dan pencegahan penyakit menular.

Diharapkan kegiatan serupa dapat terus dilakukan secara berkala untuk memastikan kesehatan warga binaan tetap terjaga selama masa pembinaan.”ungkapnya.

(Tarso)