Satu Tahun Kepemimpinan Bupati dan Wakil Bupati Nias, Berhasil Lakukan Perbaikan Layanan Publik

 

Nias – fokuslensa.com – Satu tahun sejak resmi dilantik oleh Gubernur Sumatera Utara, pada 10 Juni 2021 lalu, Bupati dan Wakil Bupati Nias segera bergegas melakukan pembenahan di berbagai sektor.

Program prioritas Bupati dan Wakil Bupati Nias di tuangkan dalam Visi – Misi Pemerintah Kabupaten Nias “Trisakti Nias Maju” Desa terakses, ibu Kota Terurus.

Berangkat dari Visi Misi, Pemerintah Kabupaten Nias menyiapkan program –program yang bermanfaat untuk peningkatan perekonomian masyarakat.

Program-program Pemerintah yang memfokuskan pada pembangunan Infrastruktur dan penataan ibu kota Kabupaten Nias serta penataan perkantoran di Hiliweto Gido.

Bupati Nias dalam mengawali kepemimpinannya, melakukan perbaikan-perbaikan pelayanan publik diantaranya pelayanan publik pada Dinas Kependudukan dan pencatatan sipil Kabupaten Nias dan penataan layanan pada Rumah Sakit Umum Daerah Dr. M. Thomsen.

Atas kerja keras dan fokus maka pada tahun 2022, Pemerintah Kabupaten Nias meraih Opini WTP pada Laporan Keuangan Pemerintah Daerah Kabupaten Nias tahun anggaran 2021.

Pada tahun 2022, Pemerintah Kabupaten Nias, menciptakan program –program yang menyentuh masyarakat yang dapat meningkatkan perekonomian masyarakat, melalui pembangunan jalan Hotmix dan Lapen di 15 Ruas jalan yang diperkirakan kurang lebih 42 Km, dan juga pembangunan jembatan di baruzo loloanaa dan Lauri Somolo-molo.

Disamping itu, pada tahun 2022, pemerintah Kabupaten Nias juga melakukan penataan Kawasan Kantor Bupati Nias serta melanjutkan pembangunan Kantor Bupati Nias dan kawasan perkantoran hiliweto Gido. (Denius)

Sumber : Dinas Kominfo Kab. Nias