Wabup Nias Bersama Sekda Monitoring Pelaksanaan UAS

Nias – fokuslensa.nom – Sekolah Dasar (SD) se- Kabupaten sedang melaksanakan Ujian Akhir Semester (UAS) pada Siwa/siswi kelas VI (enam) TP. 2021/2022 selama lima hari mulai tanggal 09-13 Mei 2022.

Untuk memastikan Pelaksanaan UAS tersebut berjalan dengan baik, Wakil Bupati Nias Arota Lase, bersama dengan Sekretaris Daerah Kabupaten Nias, Samson P. Zai, Camat Sogaeadu Kharisman Halawa, dan sejumlah pejabat lainnya melaksanakan monitoring di beberapa Sekolah Dasar (SD), Senin (09/05/2022)

Diantaranya, Wakil Bupati Nias Arota Lase, bersama Sekda Samson P. Zai, mendatangi dua sekolah yakni SD Negeri Nomor 071058 Sogaeadu dan SD Negeri Nomor 071059 Hilibadalu, Kecamatan Sogaeadu, Kabupaten Nias

Tampak sejumlah situasi siswa/i kelas VI (enam) di dua sekolah tersebut sedang mengikuti Ujian Akhir Semester (UAS)

Dikesempatan itu, Wakil Bupati Nias, berpesan kepada Bapak/Ibu Guru agar Ujian Akhir Semester ini dilaksanakan dengan sebaik-baiknya, bila ada kekurangan agar segera diperbaiki,” Ucap Wabup.

Sebelumnya Kepala SDN Nomor 071058 Sogaeadu Nyaman Pasti Fakho, S. Pd, melaporkan bahwa jumlah siswanya yang sedang mengikuti ujian saat ini sebanyak 49 orang, ucap Nyaman Pasti

Sementara itu, Kepala SD Negeri Nomor 071059 Hilibadalu, Marlina Gea, S. Pd. SD, menyampaikan bahwa jumlah siswanya yang mengikuti UAS tersebut sebanyak 48 orang. (Denius)