Kabupaten Tangerang – Media Fokuslensa.com – Warga Kp.Barat Desa Daru kecamatan Jambe kabupaten Tangerang melaksanakan giat kerja bakti untuk membersihkan lingkungan sekitar dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia ke-79, Kegiatan gotong royong dilaksanakan pada Minggu, 4 Agustus 2024. Gotong royong kerja bakti ini pun dihadiri langsung oleh ketua RT 008/004, ketua RW dan juga Jaro setempat.
” Kegiatan ini dilakukan sebagai bentuk partisipasi dan kontribusi warga dalam menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan tempat tinggal mereka ” Ujar Odih selaku Ketua RT.
Seperti tahun-tahun sebelumnya, giat kerja bakti ini diinisiasi oleh warga Kp.Barat Desa Daru kecamatan Jambe dengan dukungan dari pemerintah setempat. Warga berkumpul pada pagi hari untuk memulai kegiatan tersebut.
Selama beberapa jam, warga bekerja sama membersihkan saluran air, membabat rumput, dan memunguti sampah yang ada di sepanjang jalan desa.
” Madyani selaku ketua RW menyampaikan partisipasi warga dalam giat kerja bakti ini sangat tinggi ” Ketua RW dan Jaro memberikan apresiasi setinggi-tingginya kepada seluruh warga yang terlibat dalam kegiatan ini harapan kedepannya semoga di momen berikutnya dapat kembali dilaksanakan” Ungkapnya.
Setelah beberapa jam bekerja, warga akhirnya selesai membersihkan lingkungan jalan desa di wilayah Kp.Barat Desa Daru. Mereka merasa puas dengan hasil kerja bakti yang telah dilakukan dan lingkungan jalan desa terlihat lebih bersih dan indah. Warga berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilakukan secara rutin untuk menjaga kebersihan lingkungan tempat tinggal mereka.
Giat kerja bakti bersih-bersih lingkungan dalam rangka menyambut HUT RI ke-79 di Kp.Barat Desa Daru kecamatan Jambe Kabupaten Tangerang ini menjadi contoh nyata semangat gotong royong dan kepedulian warga terhadap lingkungannya.
Selain membangun kebersamaan dan kekompakan warga, kegiatan ini juga menjadi momentum untuk mengingatkan bahwa setiap individu memiliki tanggung jawab untuk menjaga dan merawat lingkungan agar tetap bersih, indah, dan nyaman untuk kita semua, ” pungkas Jaro.
(Andi Jaka)