Pihak Muspika Dan Muspida Diminta ” Segera Kirimkan Bantuan Terkait Banjir Yang Melanda Kp.Parung Ceri Cikande Tangerang

 

Kabupaten Tangerang – Fokuslensa.com, – Pasca Banjir warga setempat banyak mengeluh dikarenakan bantuan dari Muspida dan Muspika hanya sampai ke Perumahan Taman Cikande tidak sampai ke warga kampung di belakang Perumahan Taman Cikande, Minggu (5/05/2024).

Bapak Imron Pak RT.003/001 Kampung Parung Ceri meminta kepada pihak terkait untuk bantuan sembako dan obat-obatan paska banjir banyak korban kena penyakit,jadi beliau meminta bantuan sembako, obat-obatan dan air bersih.

“Sekarang ini bantuan yang kami dapatkan hanya dari lurah setempat pak ,untuk pihak kecamatan ataupun dari lembaga pemerintah desa atau kecamatan belum sampai ke kampung Parung Ceri” Ungkapnya.

Bantuan baru dapat dari Lurah setempat, sedangkan dari Kecamatan dan dari Kodim dan Kepolisian belum ada, Apalagi dari PMI. Warga merasa iri dan di anak tirikan karena bantuan cuma sampai di komplek.

Saat Ormas Laskar merah Putih(LMP) survey lokasi yang dikomandoi Wasekcab Wendi, Danvrop Black di kawal sama ketua MAC Jayanti Bapak Jaro Egi membenarkan bahwa lokasi kampung Parung Ceri bener belum tersentuh bantuan hanya apa adanya dari Bapak Lurah setempat.

“Kami sudah pantau dan survey ke lokasi benar sekali di wilayah kampung Parung Ceri air sudah meluap,dan benar-benar membutuhkan bantuan dari pihak pemerintah setempat” Tegas Wasekcab Wendi.

Dalam hal ini seharusnya nya pihak Muspika(Musyawarah Pimpinan Kecamatan) dan Muspida(Musyawarah Pimpinan Daerah) segera sidak ke lokasi yang belum dapat bantuan dan sidak ke lokasi banjir, karena suatu forum pemerintah harus bisa berkoordinasi agar masyarakat yang membutuhkan bantuan dapat terealisasi.

Laskar Merah Putih kabupaten Tangerang siap turun ke lokasi untuk memberikan bantuan, Setelah survey ke lokasi komunikasi dengan warga dan pengurus RT apa saja yang dibutuhkan Paska banjir dan warga takut adanya banjir susulan.( Andi JK )