Tangerang – Fokuslensa.com – Setelah beberapa hari menjadi sorotan konsumsi publik, akhirnya pihak perwakilan management perusahaan air mineral Sanqua yang berada di desa pasir nangka kecamatan Tigaraksa memberikan klarifikasi kepada lembaga BP2A2N dan awak media pada Selasa,15/2/2023.
Pihaknya menjelaskan bahwa terkait proyek pembangunan gudang untuk air mineral sudah mendapat izin dari dinas terkait, pihaknya pun menunjukkan bukti suratnya kepada tim perwakilan lembaga dari LSM BP2A2N ( Budi Irawan) dan kepada awak media yang datang.
Perizinan sudah beres, hanya saja dari pihak dinas perizinan kabupaten Tangerang memang belum memberikan banner kepada kami untuk kami pasang makanya kami tidak mau asal memasang pak, ” tutur pa Juki saat ditemui kemaren di lokasi proyek.
Pak Juki menambahkan bahwa pihaknya nanti setelah proyek selesai tahap pembangunan tentunya akan membuka lapangan kerja dan memprioritaskan warga sekitar untuk mengurangi angka pengangguran.
Pergudangan air mineral sanqua ini nantinya akan menjadi depo untuk di wilayah Tangerang sehingga nantinya tidak perlu lagi jauh-jauh harus menunggu pengiriman dari wilayah Bogor, mengingat banyaknya kebutuhan permintaan pasokan untuk wilayah Tangerang maka dirasa perlu untuk menambah lokasi gudang di wilayah ini.
Kami dari LSM BP2A2N selaku kontrol sosial serta awak media, merasa bangga dengan kehadiran depo air mineral Sanqua yang ada di desa Pasir Nangka kecamatan Tigaraksa Kabupaten Tangerang dan semoga menjadi percontohan bagi pengusaha lainnya, agar bisa menjadi penopang pertumbuhan ekonomi di wilayah kabupaten Tangerang khususnya.
Setelah mendengar klarifikasi dari pihak perwakilan management perusahaan air mineral Sanqua, tim lembaga dan media sangat mengapresiasi terkait adanya penjelasan yang secara detail disampaikan oleh pa Juki dengan demikian semoga permasalahan yang sebelumnya sempat menjadi ramai jadi perbincangan publik tidak lagi berkelanjutan.
(Andi)