Pertemuan Anggota Persit Kartika Candra Kirana cabang XIV Yonarhanud 1 PG Kostrad”

 

Tangsel – Fokuslensa.com – ” Persit Kartika Candra Kirana Cabang XIV Yonarhanud 1 PG Kostrad Menggelar Pertemuan Gabungan bertempat di aula 1Supar Batalyon Arhanud 1/PBC/1 Kostrad jln raya Serpong, Kel.Pakulonan,kec.serpong Utara, kota Tangerang Selatan,
(Sabtu,12/03/2022).

Pertemuan diawali menyanyikan himne Persit, pengumuman dari seksi-seksi, dilanjutkan dengan pengarahan Komandan Batalyon Arhanud 1/PBC /1 Kostrad dan Pengarahan Ketua Persit Kartika Candra kirana Cabang XIV Yonarhanud 1 PG Kostrad.

Dalam sambutan nya Letkol Arh Helmi Ariansyah, SE. Selaku komandan Batalyon Arhanud 1/PBC/1 Kostrad Menyampaikan ucapan Syukur dan terimakasih kepada ibu ibu Persit Yonarhanud 1 yang selama ini telah Membantu mensuport dan Mendampingi Suami dalam pelaksanaan Tugas, sehingga tugas pokok satuan kita bisa berjalan dgn baik dan lancar.

Selanjutnya Ny.Helmi Ariansyah Selaku Ketua Persit Kartika Candra Kirana Cabang XIV PG 1 Kostrad Mengatakan dalam Sambutanya menyampaikan bahwa pelaksanaan kegiatan seperti ini, sangat baik untuk kita manfaatkan sebagai sarana komunikasi, koordinasi dan upaya membangun kebersamaan antara anggota Persit KCK guna kelancaran tugas-tugas organisasi kedepan.

Komunikasi merupakan kegiatan saling mengenal antar anggota Persit agar lebih dekat satu sama lain terurama untuk ibu-ibu yang baru bergabung menjadi anggota persit, mempererat persatuan dan kesatuan serta memperkokoh ikatan bathin. Melalui keakraban dan keharmonisan yang terwujud, para anggota Persit akan dapat bertukar pikiran dan berbagi pengalaman yang dapat digunakan untuk kepentingan dan kemajuan organisasi.

Sebagai istri prajurit, ibu-ibu memiliki peran ganda, yakni istri sebagai pendamping suami, ibu rumah tangga, dan anggota organisasi. Di mana setiap peran tersebut harus dapat berjalan seiring dan sejalan satu dengan yang lainnya, sehingga dapat memilih dan memilah waktu dalam melakukan kegiatan dengan perencanaan yang tepat.

Saya selaku Ketua Persit Kartika Candra Kirana Cabang XIV PG 1 Kostrad akan selalu senantiasa memberikan dukungan dan memberikan dorongan kepada ibu-ibu untuk selalu berkarya, namun ibu-ibu harus bijak dan cerdas dalam membagi waktu antara keperluan rumah tangga dan tuntutan organisasi agar seimbang dan serasi.ujar Ny.Helmi Ariansyah ”(Riki)